Tips Mudah Cek Kapasitas Ram Laptop Atau Komputer – Untuk mengetahui spesifikasi sebuah laptop atau komputer memang sangatlah penting, terlebih ketika kita ingin menginstal aplikasi atau game, dengan melihat spesifikasi komputer atau laptop anda, maka anda akan tahu apakah komputer anda layak menginstal aplikasi dan game atau tidak termasuk diantaranya ialah RAM. Banyaknya pengguna komputer atau laptop, tidak semuanya tahu cara mengecek berapa kapasits RAM laptopnya masing-masing, untuk itu diulasan kali ini kami juga ingin berbagi informasi mengenai cara mengecek Ram laptop dan komputer dengan mudah dan cepat.
Banyaknya aplikasi dan game saat ini yang seru dengan dukungan high definition menjadi daya tarik tersendiri bagi banyak pengguna laptop dan komputer, dengan begitu merekapun langsung mendownload dan menginstalnya tanpa perlu ragu akan spek komputernya, Jika kita memaksakan untuk menginstall aplikasi dengan kapasitas berat namun tidak di dukung dengan spesifikasi komputer dan laptop yang memadai, hal tersebut malah akan berdampak pada menurunnya kinerja dari laptop atau komputer anda.
Tips Mudah Cek Kapasitas Ram Laptop
Nah untuk mengecek kapasitas RAM laptop atau komputer, sebenarnya adalah hal yang mudah, karena hal ini kita akan dibantu dengan adanya aplikasi pihak ke tiga yang bernama speccy dan juga DirectX Diagostic Tolls. Aplikasi speecy merupakan salah satu software yang digunakan banyak pengguna komputer untuk mengecek spesifikasi komputer atau laptop, tampilanya yang interface tentu akan memudahkan anda dalam menggunakanya. Untuk itu, buat anda yang ingin tahu cara cepat mengecek spesifikasi komputer, berikut kami suguhkan tutorialnya dibawah ini.
Cara Mengetahui spesifikasi komputer via DirectX Diagnostic Tools (dxdiag)
1. Pertama masuk pada DirectX Diagnostic Tools, caranya tekan Win + R, kemudian ketikkan dxdiag klik Enter.
2. Setelah itu akan nampak 4 menu DirectX Diagnostic Tools seperti dibawah ini
>> Tab System yakni menampilkan beberapa informasi general atau umum mengenai spesifikasi laptop atau komputer anda.
>> Tab Display yakni berisi mengenai hal yang berkaitan dengan kartu VGA yang ada pada laptop dan komputer anda.
>> Pada tab Sound, anda dapat melihat kartu suara dengan driver yang digunakan pada laptop atau komputer anda.
>> Tab Input yakni menampilkan perangkat input (input devie) yang dipakai pada komputer dan laptop anda, misalkan mouse serta keyboard.
Cara mengetahui Spesifikasi Komputer via Software Speccy
1. Pertama silahkan anda download dulu aplikasi speecy dikomputer anda,
2. Setelah berhasil mendownload silahkan anda buka dan Install aplikasinya,
3. Sudah di instal? jika sudah diinstal, langkah selanjutnya membuka aplikasi tersebut.
4. Akan muncul jendela baru yang berisi spesifikasi komputer atau laptop anda lengkap.
5. Selesai.
Baca juga :
Nah sobat itulah tadi sedikit ulasan singkat yang dapat kami bagikan kali ini mengenai Tips Mudah Cek Kapasitas Ram Laptop Atau Komputer, selamat mencoba, Semoga bermanfaat dan menambah wawasan anda dalam mengecek RAM di komputer atau laptop. Terima kasih.source
Belum ada tanggapan untuk "TIPS MUDAH CEK KAPASITAS RAM LAPTOP DAN KOMPUTER"
Post a Comment